Serunya Belanja Online




Kalau saban malam minggu, orang lain pada ke Mall untuk cuci mata, saya cuci mata di depan oven. Gimana mau malam mingguan, kalau tiap hari Sabtu, saya kudu nyelesaikan pesanan cake untuk hari Minggu. Jadilah hape tercinta di slide atas bawah, untuk cuci mata doang. Lihat baju-baju, gamis-gamis atau pashmina keren. Beli? Takut kecanduan atau ketipu barangnya. Soalnya dulu pernah belanja online, dan baju yang dipesan ibarat langit bumi deh. Gak lagi-lagi.


Tapi kapok belanja online? Nggak dong!
Malah belanja online bagi kami merupakan kebutuhan ketika ada kejadian penting (bukan keinginan loh ya, catet!) dan mempermudah hidup kami. Belanja online biasanya dilakukan jika barang itu langka atau barang yang beda harganya jauh. Berdomisili di kota Pekanbaru yang jauh dari Jakarta, terkadang ada barang-barang tertentu yang nggak ada disini. Kalaupun ada, mihil ampun.

***
Ketika hape android lungsuran hubby terpijak oleh Bee (6 tahun) dan layarnya putih setengah, mau nggak mau harus segera ada penggantinya karena penjualan cake hanya dari online via hp.
Pengeluaran mendadak seperti ini tentu diluar budget sehingga harus diakali supaya segera memiliki hp baru, harga murah tapi berkualitas.
Alhamdulillah ada diskon tertentu untuk peralatan gadget di suatu marketplace online shop dan segera menemukan hp yang sesuai kriteria. Saya pun bisa segera kembali berjualan tanpa harus kehilangan pelanggan.

***
Lain ceritanya ketika saya hanya memiliki sebuah sepeda, namun ada seorang bayi 5 bulan yang harus dibawa kemana-mana sekaligus membonceng si abang pulang sekolah. Masalah terpecahkan ketika akhirnya sebuah kiriman gendongan ErgoBaby KW yang bisa gendong belakang, depan dan samping itu tiba. Kami bertiga bisa bersama-sama menaiki sepeda.


***
Niat saya untuk memiliki stand mixer, nyaris pupus karena perbedaan harga yang jauh. Namun dengan adanya keistimewaan 'free ongkir seluruh Indonesia' di sebuah situs belanja, bahkan dengan selisih harga 100.000, stand mixer itu kini dengan gagahnya membantu pengembangan usaha saya.

***
Ingat bencana asap yang menimpa beberapa kota di Indonesia? Selama 3 bulan kami harus menghirup asap. Ternyata hal ini berdampak pada Boo yang menjadi sering sekali batuk-batuk hingga sulit tidur. Harga penjernih udara (air purifier) di kota Pekanbaru melejit tinggi karena langka. Kami mencari di berbagai toko dan mereka selalu kehabisan. Untunglah ada situs belanja dengan diskon. Air purifier datang seminggu dan menjadi penyelamat udara di rumah.

***

Kejutan spesial untuk sahabat blogger yang ada di Jakarta pun sukses karena online shop. Sebuah apron dengan bordir logo usaha tiba di tangannya dengan hasil memuaskan. Bahagia rasanya membayangkan senyumnya menerima apron itu ^_^


***

Belanja online tak hanya dalam bentuk fisik, tapi juga dalam bentuk file/video. Keterbatasan saya untuk bisa mengikuti kursus, tak menyurutkan niat saya untuk terus belajar memperdalam pengetahuan tentang cake. Jadi walaupun tanpa kendaraan dan dengan dua bocah sangat aktif, saya tetap bisa belajar dari video-video kursus cake dari situs kursus online hanya dari rumah.


***

Intinya, jadi kapan dong saya move-on dari trauma beli outfit online lagi? Kan yang lain-lain gak masalah ya? Atau bagusnya beli di HijUp.com aja? Daripada model-modelnya manggil-manggil dari balik layar hape minta dibeli?

“Tulisan ini disertakan untuk giveaway #FAMILYTALK Annisa Steviani dan Istiana Sutanti bersama Hijup.com” - See more at: http://www.annisast.com/2015/12/familytalkxhijup-giveaway-pengalaman.html#sthash.BtljxnJe.dpuf

“Tulisan ini disertakan untuk giveaway #FAMILYTALK Annisa Steviani dan Istiana Sutanti bersama Hijup.com” - See more at: http://www.annisast.com/2015/12/familytalkxhijup-giveaway-pengalaman.html#sthash.BtljxnJe.dpuf
“Tulisan ini disertakan untuk giveaway #FAMILYTALK Annisa Steviani dan Istiana Sutanti bersama Hijup.com” - See more at: http://www.annisast.com/2015/12/familytalkxhijup-giveaway-pengalaman.html#sthash.BtljxnJe.dpuf
“Tulisan ini disertakan untuk giveaway #FAMILYTALK Annisa Steviani dan Istiana Sutanti bersama Hijup.com” - See more at: http://www.annisast.com/2015/12/familytalkxhijup-giveaway-pengalaman.html#sthash.BtljxnJe.dpuf

post signature



“Tulisan ini disertakan untuk giveaway #FAMILYTALK Annisa Steviani dan Istiana Sutanti bersama Hijup.com

Komentar

  1. belanja online memang lebih efektif ya...bisa di lakukan tanpa ke luar rumah

    BalasHapus
  2. Belanja online memang mempermudah. Malah sekarang belanja kebutuhan sehari2 juga bisa online

    BalasHapus
  3. aku sampe sekarang tetep suka belanja online mbaa...
    praktis, tinggal klak klik, bayar, tunggu deh barangnya dateng :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Your thoughts greatly appreciated! Share it with us! (^_^)
Nowadays, I've been have hard times to reply comments or blogwalking to your blog. So, thank you so much for visiting me here!

Postingan Populer